Persiapan Mudik Bersama PWNU Jatim: Pembagian Tiket Berjalan Lancar

Surabaya, 3 April 2024 – Dalam rangka memfasilitasi pemudik untuk merayakan Lebaran dengan keluarga, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Timur sukses menggelar pembagian tiket mudik. Kegiatan ini dilaksanakan dengan lancar pada tanggal 2 April 2024 di depan musholla PWNU Jatim.

Sebanyak 675 tiket mudik disediakan untuk berbagai rute, mulai dari Surabaya-Ngawi, Surabaya-Sumenep, Surabaya-Pacitan, Surabaya-Ponorogo, Surabaya-Madiun Magetan, Surabaya-Kediri T.Agung T.Galek, hingga Surabaya-Jember-Banyuwangi.

“Kami sangat senang melihat antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini. Pembagian tiket berjalan dengan lancar dan tertib,” ungkap H Ahmad Syakur, Ketua Panitia Mudik Bersama PWNU Jatim

Rencananya, para pemudik akan diberangkatkan pada hari Senin, 8 April 2024, pukul 06.00 WIB. Kerjasama antara PWNU Jatim dan Dishub Jatim diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik dalam merayakan momen Lebaran bersama keluarga.

2 thoughts on “Persiapan Mudik Bersama PWNU Jatim: Pembagian Tiket Berjalan Lancar

  1. Rencana akan diberangkatkan dari mana ya, apakah dari depan kantor PWNU Jatim seperti tahun-tahun sebelumnya?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *